Sobat-Sobat Kios Madinah yang baik hati, kali ini admin pengen berbagi postingan dengan kategori ” Hikmah ” dengan judul:
KEUTAMAAN MENGUCAPKAN HAMDALAH
Hamdalah atau ucapan “Alhamdulillaah” berarti memuji Allah atas suatu nikmat yang telah diberikan kepada kita. Mengucapkannya adalah termasuk dzikir, di samping mempunyai nilai pahala dan keutamaan yang patut kita perhitungkan.
Namun sebelum kita memperhitungkan keutamaannya, alangkah lebih baiknya kalau kita memperhitungkan terlebih dahulu apa saja nikmat yang telah kita peroleh sejak dulu hingga sekarang, sejak kecil hingga besar, sejak tak berdaya hingga bisa berdaya upaya, sejak bodoh hingga pintar, sejak lemah hingga kuat, dst.
Kita juga perlu memperhitungkan betapa tak terhitungnya ‘fasilitas gratis’ yang kita pergunakan sehari-hari, seperti: udara untuk bernafas, cahaya siang untuk kita beraktifitas, gelap malam untuk kita istirahat, air untuk minum dan menyirami tanaman, sinar matahari untuk menjaga kebugaran tubuh, umur untuk kita beramal, ilmu untuk kita hidup bahagia, hidayah untuk kita hidup terarah, dsb.
Oke, setelah kita merasa betapa nikmat Allah sungguh luar biasa dan pasti tak ‘kan terhitung jumlahnya maka kini saatnya kita ungkapkan kalimat hamdalah itu dari lubuk hati yang dalam, sebagai sarana mendapatkan hikmah dan keutamaan sebagaimana yang berikut ini:
1. Sebagai Penanda Rasa Syukur
Dari Abu Hurairah r.a., bahwa sesungguhnya Nabi Muhammad s.a.w., pada malam di-isra’-kan beliau diberi dua gelas dari arak dan susu, kemudian beliau memandangi keduanya dan mengambil susu. Maka Jibril berkata: “Alhamdulillah (segala puji bagi Allah) Yang telah memberimu petunjuk kepada kesucian. Jikalau kamu ambil arak maka ummatmu akan tersesat." (HR. Muslim).
Baca Juga: Dalam Hal Apa Kita Harus Bersyukur
2. Sebagai Penambah Nikmat Berikutnya
Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur*), pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih." (Ibrahim, 7)
*) Yakni mengucapkan “Alhamdulillah” atau memuji Allah Yang Memberi Nikmat
3. Sebagai Pengundang Berkah
Dari Abu Hurairah r.a., dari Rasulullah s.a.w., bersabda: “Setiap sesuatu kebaikan yang tidak dimulai dengan “Alhamdulillah” maka kebaikan itu akan terputus (keberkahannya). Hadits Hasan Riwayat Abu Daud dan lainnya.
4. Sebagai Penjemput Keridhoan Allah
Dari Anas r.a., berkata bahwa Rasulullah s.a.w., bersabda: “Sesungguhnya Allah akan meridhoi seorang hamba yang makan suatu makanan kemudian memuji Allah atas makanan itu, dan minum suatu minuman kemudian memuji Allah atas minuman itu. (HR. Muslim)
5. Sebagai Penutup Do’a
Do'a*) mereka di dalamnya ialah: "Subhanakallahumma"*)) dan salam penghormatan mereka ialah: "Salam"*))). Dan penutup doa mereka ialah: "Alhamdulilaahi Rabbil 'aalamin"*)))).
*) Yakni: puja-puji ahli surga kepada Allah.
*))Yakni: Maha Suci Engkau, wahai Tuhan kami.
*)))Yakni: sejahtera dari segala bencana.
*))))Yakni: segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.
Demikian postingan ini dengan judul Keutamaan Mengucapkan Hamdalah dalam kategori Label Hikmah. Oke, semoga bermanfa’at untuk admin dan Sobat-Sobat KM semuanya. Terima kasih dan sampai jumpa lagi di waktu yang lain. See you next moment. Insya Allah
0 komentar:
Post a Comment